Kamis, 15 November 2012

Cara Membuat Kotak Space Banner Iklan Di Blog

Anda dapat membuat ruang (tempat) space Banner Iklan di Blog dan untuk para advertiser yang tertarik dan ingin memasang iklan mereka di blog anda. Ruang space Banner Iklan di Blog anda nantinya dapat anda sewakan kepada para advertiser dengan perjanjian yang telah anda sepakati. Jika blog anda memiliki rank, traffic tinggi, dan kredible dengan artikel yang berkwalitas tentu memiliki daya tarik dan memikat para advertiser di dunia maya. Buatlah suatu blog yang bermutu dan memiliki konten yang menarik, menambah informasi dan pengetahuan atau ilmu bagi pembacanya. Rajin update artikel setiap hari, maka blog anda pasti akan naik di rank google secara perlahan. Sekarang mari kita coba membuat ruang space Banner Iklan di Blog dengan langkah-langkah seperti berikut ini.

Template space iklan berikut dapat digunakan untuk berbagai jenis banner iklan untuk ukuran 125x125, 300x250, 468x60, dan lain-lain. Anda dapat menggunakan gambar sesuai ukuran yang anda inginkan dan widget space iklan akan muncul sesuai dengan ukuran yang anda pilih.


Langkah memasang Kotak Space Banner Iklan di blog:

* Login dan masuk ke dashboard anda
* Pilih Template, lalu pilih Edit HTML, lalu pilih Lanjutkan
* Cari kode  ]]></b:skin>
* Copy kode berikut, pasang (letakkan) di atas kode ]]></b:skin>

    #bukarahasiaads {margin:0px;padding:0px;text-align:center}
    #bukarahasiaads  img {margin:1px 1px;text-align:center;-webkit-border-radius: 5px;-moz-border-radius: 5px;border-radius: 5px;-webkit-box-shadow: 1px 2px 1px #ccc;-moz-box-shadow: 1px 2px 1px #ccc;box-shadow: 1px 2px 1px #ccc;}
    #bukarahasiaads img:hover {-moz-opacity: 0.7;opacity: 0.7;filter:alpha(opacity=70);}

- Pada kode diatas anda dapat mengganti nilai pada margin:1px 1px
- Kode 1px (merah) jarak gambar iklan atas bawah
- Kode 1px (hijau) jarak gambar iklan kiri kanan

* Kemudian klik Save Template.


* Silakan edit terlebih dahulu kode berikut ini


    <div id="bukarahasiaads">
    <a href="URL ANDA" target="_blank" title="TITLE-IKLAN ANDA"><img alt="ALT/TEXT GAMBAR" border="0" src="URL GAMBAR ANDA" /></a>
    <a href="URL ANDA" target="_blank" title="TITLE-IKLAN ANDA"><img alt="ALT/TEXT GAMBAR" border="0" src="URL GAMBAR ANDA" /></a>
    <a href="URL ANDA" target="_blank" title="TITLE-IKLAN ANDA"><img alt="ALT/TEXT GAMBAR" border="0" src="URL GAMBAR ANDA" /></a>
    <a href="URL ANDA" target="_blank" title="TITLE-IKLAN ANDA"><img alt="ALT/TEXT GAMBAR" border="0" src="URL GAMBAR ANDA" /></a>
    </div>

Ganti kode huruf besar diatas sesuai URL anda dan teks yang akan dimasukkan. Untuk URL GAMBAR, jika menggunakan gambar anda sendiri silakan upload gambarnya dulu, dan ambil URL GAMBAR yang di-upload untuk dipasang di kode diatas. Anda juga bisa cari di Google untuk gambar space iklan.

Di atas ada 4 baris kode yang sama, yakni kode  <a href="URL ANDA" target="_blank" title="TITLE-IKLAN ANDA"><img alt="ALT/TEXT GAMBAR" border="0" src="URL GAMBAR ANDA" /></a>

 Itu adalah jumlah kotak space yang dibuat (4), jika anda ingin menambah atau mengurangi kotak space iklannya, tinggal menambah kode atau mengurangi kodenya tersebut dengan posisi di atas </div>




Selanjutnya silakan masuk ke menu berikut:

* Tata Letak (design), lalu Tambah gadget (Add a widget) lalu pilih HTML/Javascript.


* Kemudian Save. Geser gadget ke posisi yang anda inginkan, anda bisa letakkan widget di bawah header atau di atas posting 9untuk ukuran yang lebar & besar), lalu Save lagi.

Selamat mencoba, sumber dari http://bukarahasia.blogspot.com


Tidak ada komentar: