Jumat, 01 Juni 2012

Rahasia Resep Gulai Kambing Spesial

Anda ingin tahu Resep Gulai Kambing dan bagaimana cara membuat Gulai Kambing Spesial dan mantap? Ya, anda boleh coba dan ikuti tips berikut cara membuat atau resep gulai kambing mantap dan mak nyos. Apa saja bahan-bahan resep gulai kambing spesial ini? Sabar, nanti kita bahas di uraian berikut, tentang cara membuat Gulai Kambing dan bahan yang harus anda persiapkan. Resep ini bisa digunakan dan dipraktekkan untuk acara spesial anda atau mungkin anda yang ingin berjualan gulai kambing, tapi belum tahu resep gulai kambing yang beda, boleh aja, silahkan dicoba. Nah sekarang tiba waktunya untuk menulis resep Gulai Kambing dan bagaimana cara membuat Gulai Kambing Spesial dan mantap selengkapnya. Yuk kita simak !




Inilah bahan-bahan yang anda butuhkan:

~   2 kg Daging Kambing
~   4 litert Air
~   250 mlSantan kental:
~   50 grdaun bawang;
~   4 cmKayumanis:
~   5 btrCengkeh:
~   Buah Pala
~   Lengkuas
~   Daun jeruk
~   Serai
~   Salam
~   bawang goreng


Bumbu halus

~  6 buah bawang merah
~  3 buah bawang putih
~  2 buah cabe merah, buang bijinya
~  1 sd teh Jintan,sangrai
~  1 sd teh Klabet
~  5 btr Kapulaga hijau
~  3 cm jahe
~  2 cm kunyit
~  3 sdm Ketumbar (sangrai)
~  1 sdm merica butir



Cara Membuat Gulai Kambing:

~  Masukkan daging kambing dalam air mendidih, lalu masukkan rempah daun pada saat air sudah mendidih kembali .
~  Siapkan bawang bombay lalu tumis, setelah itu masukkan serai dan bumbu halus, sambil diaduk-aduk
~  Lalu tambahkan kuah daging sedikit saja dan di aduk-aduk,kemudian tuangkan ke panci rebusan daging tadi.
~  Tunggu rebusan hingga matang.
~  Masukkan santan kental, tunggu higga mendidih, lalu angkat jika sudah matang
~  Anda tambahkan bawang goreng dan irisan daun bawang di dalam wadah penyajian.
~  Sajikan dengan nasi hangat atau lontong dan berikan perasan jeruk nipis sedikit


Bagaimana, anda tertarik?. Selamat mencoba, pasti mantap dan mak nyos. Sekian info Resep Gulai Kambing Spesial, salam sukses !

Tidak ada komentar: