Rabu, 14 Maret 2012

Tips Merawat Wajah Putih dan Mulus


Direkomendasikan oleh pakar kecantikan dengan tips merawat wajah putih dan mulus secara sempurna. Harus dipahami bahwa wajah mempunyai berbagai jenis /tipe kulit, sehingga perawatan tentu akan menyesuaikan dengan jenis /tipe kulit anda. Ada hal-hal penting yang harus anda lakukan untuk merawat kulit wajah putih dan mulus dengan tips-tips berikut ini.


Tips Merawat Wajah:

* Gunakan pembersih wajah yang sesuai dengan jenis kulit anda. Carilah produk yang tidak menimbulkan iritasi dan efek samping terhadap kulit atau yang berbahan dasar aman. Dalam penggunaan sabun, gunakan sabun khusus wajah yang berbahan lebih lembut agar kulit tidak kering dan kasar.

* Lakukan peeling terhadap kulit wajah anda agar sel-sel kulit mati bisa terangkat dan mengelupas. Jangan lupa gunakan tabir surya untuk menjaga kulit dari sengatan sinar matahari, serta konsumsi makanan yang banyak mengandung vitamin E, buah segar dan kurangi makan makanan pedas.

* Dalam memilih kosmetik hindari kosmetik yang mengandung alkhohol dan bahan kimia berbahaya lainnya, bahkan lebih baik anda gunakan yang berbahan dasar alami, karena sekarang banyak sekali produk kecantikan berbahan natural yang tak kalah hebat dengan produk luar negeri. Kecantikan bukan hanya sesaat, tetapi hingga nanti kita tuapun jika anda tepat memilih produk kecantikan akan sangat membantu anda. Nah, jika kulit wajah anda tergolong jenis kulit yang sulit dalam perawatan seperti berminyak dan berjerawat anda sebaiknya menggunakan produk kosmetik berbahan dasar alami atau organik dan mineral.
* Anda juga perlu cream anti Aging(mencegah penuaan dini), saat anda berusia 25 tahun krim anti aging sudah perlu anda gunakan. Nah pilih krim anti aging yang kaya vitamin A (retinoid). Retinoid sangat berperan dalam memperbaiki sel kulit mati dan memperbaruinya, juga mampu meningkatkan kolagen yang berfungsi mencegah keriput

* Bersihkan wajah dengan susu pembersih saat malam hari/setelah habis bermake-up dan jangan lupa gunakan pelembab saat menjelang tidur.

* Sesekali gunakan masker alami untuk wajah anda yang bisa dibuat sendiri dirumah seperti bengkoang, alpukat apel dll.

* Jika anda menggunakan cream pemutih, pilih yang benar-benar aman dan sebaiknya jangan pakai dalam waktu berkepanjangan/lama, hentikan saat anda sudah mencapai hasil maksimal.

* Dalam memilih bedak sesuaikan dengan jenis kulit. Jika kulit anda berminyak gunakan bedak yang mampu menyerap minyak di wajah. Gunakan tissue untuk menyerap minyak diwajah

* Untuk jenis kulit normal dan kering, pilihlah bedak yang mengandung pelembab agar kulit tidak kering dan bedak tidak mengelupas.

* Bedak kompak/padat biasanya lebih melekat di kulit sehingga anda harus lebih raijn membersihkannya dan gunakan hanya saat tertentu saja.

* Sesuaikan bedak dengan warna kulit, seperti kuning atau kecoklatan atau anda bisa pilih bedak yang transparan yang cocok untuk semua warna kulit.

* Gunakan alas bedak dan tunggu beberapa menit, kemudian setelah itu gunakan bedak dengan penggunaan diwilayah berminyak sedikit lebih tebal/kuat.

* Gunakan kuas wajah yang lembut/tebal untuk membuang sisa sisa bedak sehingga bedak tidak berlebihan/terlalu tebal sekaligus menghaluskan bedak yang menempel diwajah.

* Dalam merias wajah perlu waktu dan kesabaran, lakukan step by step dengan jeda waktu beberapa menit agar bisa meresap dan menyatu dengan kulit wajah. Setelah pemakaian bedak selesai anda bisa gunakan spray wajah agar lebih sempurna.