Rabu, 14 November 2012

Format Flashdisk-Ganti file sistem dari FAT ke NTFS

Anda juga dapat melakukan format flashdisk (mengganti file sistem dari FAT ke NTFS) dan untuk mengkonversi file menjadi file sistem yang anda pilih (NTFS) serta mungkin juga mengecek apakah falshdisk masih baik atau sudah rusak. Pada windows terdapat fasilitas, pada format ke FAT file system saja, dan tidak ada pilihan format NTFS disana. Untuk melakukan format flashdisk/mengganti file sistem dari FAT ke NTFS) bisa anda ikuti langkah berikut ini. Cara ini juga bisa untuk mengecek apakah falshdisk anda masih baik atau tidak. Jika sudah rusak maka saat anda mengganti file sistem dari FAT ke NTFS, ini tidak akan berhasil, namun anda perlu mencobanya. Untuk mengeceknya silakan lalukan langkah berikut.

Buka windows explorer dan cari dimana drive flashdisk anda berada.
Klik kanan kemudian pilih format.
Lihat di file system. Disana hanya ada FAT (FAT32 dan exFAT) dan pilihan NTFS tidak ada.


Langkah untuk memformat flashdisk menjadi NTFS file system adalah:

- Klik kanan My Computer  pilih  Manage
- Muncul jendela computer management, lalu klik Device manager
- Pada panel sebelah kanan, klik di tanda (+) disk drives
- Klik kanan pada USB flashdisk anda, lalu klik properties
- Muncul jendela, pilih tab Policies, pilih opsi optimize for performance, lalu OK

Sebelum anda melakukan format, anda bisa tentukan pilihan di file options seperti quick format dan enable convertions (mengkonversi file yang ada di flashdisk dengan mengklik (cek di kotak), menjadi file sistem yang anda pilih. Jika anda pilih opsi quick format dan enable convertions, maka format akan mengkonversi file menjadi file sistem yang anda pilih (NTFS) dan jika tidak memilih opsi enable convertions, maka file akan hilang.

Jika berhasil, saat anda kembali memformat flashdisk, maka akan muncul pilihan NTFS pada pilihan file system flashdisk dan flashdisk anda berarti masih bisa digunakan.


Tidak ada komentar: