Senin, 30 Maret 2015

Atasi TV Warna belang-belang Seperti Pelangi

Ingin tahu penyebab TV warnanya jadi belang-belang (degausing) seperti pelangi dan solusi cara mengatasinya. TV Warnanya belang-belang seperti pelangi. Gambar yang harusnya warna hijau menjadi merah, biru dan sebagainya. Gambar wajah/orang kadang-kadang ada warna biru, merah, hijau dan macam-macam pokoknya campur aduk seperti warna pelangi. Jika kita pindah ke AV maka layar yang biasanya biru berubah menjadi banyak warna seperti ada biru hijau merah dan sebagainya.

Dari pengalaman saya penyebab TV warnanya jadi belang-belang seperti pelangi dan solusi cara mengatasinya lumayan simple. Kondisi ini bisa saja terjadi saat kita memindah TV atau menata kembali ruangan dengan menggeser posisi TV yang ada. Kita tahu TV juga dipengaruhi oleh medan magnet terutama pada layar CRT(tabung). Nah perubahan medan magnet disekitarnya bisa jadi mempengaruhi pergeseran warna pada TV anda.


Sedikit penjelasan bahwa pada TV tabung pengaruh perubahan medan magnet akan berdampak pada komposisi warna. Jika kita membuka TV dan lihat di bagian tabung disana terdapat kabel perak yang mengelilingi tabung, itulah yang bertugas mengendalikan medan magnet pada pesawat TV. Kabel ini dihubungkan ke rangkaian (biasanya dengan soket kabel) dan disana jika kita perhatikan terdapat komponen kotak hitam (didekat soket tersebut) yang disebut PTC. Dialah komponen yang mengontrol medan magnet dan mengalir ke kabel perak tadi.

Solusi yang bisa kita lakukan adalah:

* Pertama coba dulu gunakan magnet (bisa pakai speaker) untuk mengatasi hal diatas. lalu nyalakan TV dan pindah ke posisi AV (video), ini untuk mempermudah saja. Selanjutnya silakan pegang dan dekatkan magnet di depan layar TV kemudian cobalah dengan geser-geser posisi magnet yang anda pegang tadi, lalu perhatikan perubahan warna dilayar. Jika pada posisi AV tampilan layar warna biru, maka pastikan warna pada layar menjadi full warna biru.Misal di sudut kiri atas warna masih berbeda, maka dekatkan magnet sambil perhatikan perubahan warnanya, jika warna sudah berubah dan sama (biru) maka segera jauhkan magnetnya, lakukan sampai semua layar menjadi full dengan warna yang sama.

* Jika cara diatas belum berhasil, silakan buka dan cek di bagian kabel perak tabung, cek dengan multitester dengan skala 10k. Lihat juga saluran soket yang terhubung ke rangkaian apakah terpasang baik atau tidak. Kemudian cek juga PTC (komponen kotak hitam) biasanya ada didekat soket tersebut, mungkin sudah rusak (misal kaki goyang), silakan ganti dan untuk ukurannya juga harus sama, karena jika tidak cocok biasanya layar tidak akan nyala.

Jika masalah TV hanya seperti diatas maka kemungkinan besar cara mengatasi TV yang warnanya jadi belang-belang (degausing) seperti pelangi bisa teratasi. Semoga membantu dan senang berjumpa dengan anda.

TIPS SEPUTAR FLASH HP
Cara-flash-nokia-e63-rm-437-tanpa-box
Cara-flashing-samsung-galaxy-gio-gt-S5660
Upgrade-samsung-galaxy-y-gt-s5360-ke JELLY BEAN
Download-ota-custom-rom-jellybean-411
Cara-instal-jelly-blastv3
Cara-menghapus-aplikasi-bawaan-dengan mudah
Cara-membuat-backup-rom-android-via-spflashtool
Cara-flash-advan-vandroid-s4-via USB
Cara-flashupgrade-oppo-joy-r1001-tanpa PC
Cara-backup-stock-rom-android-pakai-mtkDroid tool
Cara-menambah-bahasa-indonesia di hp anda
Cara-hard-reset atasi-lupa-kunci-pola
Download-dan-instal-cwm-recovery-untuk Evercross A7T
Cara-mencari dan instal-cwm-recovery-semua merk
Cara-flashing-via-cwm-samsung-galaxy Young GT-S5360
Cara-membuat-sendiri-cddvd-instaler windows pakai NERO
Cara-mudah-root-samsung-galaxy-young GT-S5360 tanpa PC
Cara-install-cwm-backup-rom-samsung Galaxy Young S5360
Coftware-cara-flashing-oppo-neo-3-r831k
Cara-alat-flashing-tablet-axioo-picopad 7 GGG
Cara-mount-file-iso-atau-install software format ISO
Cara-atasi-error-code-0x80070437 firewall win7
Cara-flash-oppo-joy-r1001-berhasil
Cara-membuka-kuncihard-reset-evercoss a5k
Cara-menggunakan-android-sebagai-modem

4 komentar:

Redaktur mengatakan...

tobat mbak...dunia ini hanya sementara...

Admin mengatakan...

Terimakasih Informasi ini sangatlah bermanfaat

Paipai mengatakan...

oke sipp lah
Solder uap

Putri Khairani mengatakan...

Regards Admin, good information is very useful. Continue on with insightful articles like this.
We are from the Trusted Jud1 Onl1ne Visitorbet Game. Do not be refreshed to join us.
Agen Slot Games
Agen Casino Online
Agen Bola Terpercaya
Bandar Bola
Agen Poker Terpercaya
Agen Poker Online
Thank A lot